Bangunan semakin kuat dengan memakai jenis-jenis pondasi ini
Pondasi rumah sangat penting untuk memastikan sebuah bangunan rumah karena Baik tidaknya pondasi rumah juga memastikan sebuah bangunan apakah dapat bertahan lama dan kuat menghadapi bencana alam seperti gempa bumi atau justru malah tidak kokoh. Sebab, itu maka sebelum kamu berniat akan membangun sebuah rumah perlu mengetahui jenis-jenis pondasi terlebih dahulu. Berikut jenis-jenis pondasi rumah yang kokoh dan bisa kamu pilih sebagai pondasi bangunanmu!
1. Pondasi Cakar Ayam
Sumber: Google.com
Bentuknya yang seperti cakar ayam dengan tiang beton bertulang yang ditanam ke dalam tanah dengan kedalaman yang cukup signifikan. Tiang-tiang ini kemudian dihubungkan dengan balok beton bertulang, membentuk struktur seperti kaki ayam, sehingga dinamakan pondasi cakar ayam.
Pondasi ini biasanya digunakan untuk bangunan Gedung bertingkat tinggi, Jembatan, Menara, Bangunan di atas tanah yang labil.
2. Pondasi Dalam Piers
Pondasi dalam piers ini biasanya dipasang dengan cara menggali tanah hingga kedalaman tertentu. Selanjutnya, kubur pondasi ke dalam tanah yang telah digali sebelumnya. Biasanya pondasi ini terbuat dari elemen beton pracetak, diagframa balok beton harus mengikuti setiap ukuran ketinggian pondasi yang direncanakan. Pondasi ini tergolong cukup terjangkau untuk masalah harganya.
3. Pondasi Dalam Tiang Pancang
Sumber: Google.com
Semakin mahal pondasi maka semakin berkualitas kokohnya seperti pondasi dalam tiang panca ini dikenal sebagai pondasi yang memiliki ketahanan lama dalam menopang beban bangunan. Secara material, rangka dari pondasi dibuat anti karat hingga anti pelapukan. Sebab, itu pondasi ini relatif lebih mahal dari pada pondasi lainnya.
4. Pondasi Dalam Bore Pile
Sumber: Google.com
Pondasi ini berbentuk tabung Panjang yang dimasukkan kedalam tanah. Pondasi ini digunakan untuk bangunan yang bertingkat atau bangunan yang ada dilereng, memakai pondasi ini menjamin kestabilan pada bangunanmu. Keuntungan menggunakan pondasi ini adalah tidak menimbulkan kebisingan pada saat pemasangan. Selain itu, dapat digunakan tanpa bergeser meskipun struktur lantai tidak rata.
5. Pondasi Dalam Sumuran
Sumber: Google.com
Pondasi dalam sumur yaitu pondasi yang ditanam dengan cara membuat beberapa sumur oleh karena itu disebut dengan pondasi dalam sumur. Dan untuk memperkuat pondasi ini diperlukan pemasangan kolom beton sebagai penopang utamanya.
Pondasi dalam sumur sering kali digunakan di Indonesia karena pondasi ini sangat cocok untuk struktur tanah di Indonesia. Sebab, itu pondasi ini secara umum selalu digunakan untuk kontruksi Pembangunan.
6. Pondasi Dalam Basement
Sumber : Google.com
Membuat ruang bawah tanah atau basement maka diperlukan pondasi yang kuat dan kokoh untuk menopang beban bangunan. Pondasi dalam basement ini paling sering digunakan untuk pembuatan ruang bawah tanah.
Pondasi bawah tanah terdiri dari tiga bagian penting: metode konstruksi, dinding penahan, dan drainase. Setiap bangunan memiliki fitur unik yang memungkinkan pondasi bawah tanah menahan beban dan mendistribusikannya dengan baik.
7. Pondasi Luar Raft
Sumber: Google.com
Pondasi vertikal disebut juga pondasi strip, merupakan pondasi dangkal yang digunakan untuk menopang beban bangunan memanjang. Pondasi jenis ini biasanya dibuat dengan bentuk memanjang seperti persegi panjang, persegi, atau trapesium. Bahan yang biasa digunakan untuk membuat pondasi ini adalah beton cor tanpa tulang, batu pecah, dan batu Sungai
8. Pondasi Jaring Laba-Laba
Sumber: Google.com
Pondasi yang berbentuk jaring lingkaran ini disebut dengan pondasi jaring laba-laba. Pondasi ini menggunakan tanah sebagai kekuatan struktur pondasinya.
9. Pondasi Batu Kali
Sumber: Google.com
Pondasi ini sering disebut dengan pondasi dangkal yang dirancang untuk menopang beban bangunan memanjang. Pondasi ini biasanya dibuat dengan bentuk memanjang seperti persegi panjang, persegi, atau trapesium. Bahan yang biasa digunakan untuk membuat pondasi ini adalah beton cor tanpa tulang, batu pecah, dan batu sungai
Itu lah jenis-jenis pondasi yang bisa kamu pelajari terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk memakai pondasi yang mana. Pemilihan pondasi juga harus sesuai dengan bangunanmu yaa jangan sampai salah menggunakan pondasi akibatnya bangunanmu nanti menjadi tidak kokoh dan kuat atau bahkan bisa menyebabkan keruntuhan karena pondasinya tidak kuat menopang beban bangunan.
Untuk bahan bangunan kamu bisa mempercayakan pembelian kepada kami karena kualitas bahan bangunan yang tersedia di kami semua teruji kualitasnya. Kami menerima pembelian secara partai untuk proyek bangunanmu dan pembelian untuk toko mitra yang ingin bekerja sama dengan kami.